Home / Daerah / News / Pemerintah

Kamis, 21 November 2024 - 06:58 WIB

Anggota DPRK Desak Pemerintah Aceh Barat Segera Aspal Jalan Puskesmas dan SMK Samatiga

ACEH BARAT – KDN INDONESIA | Anggota DPRK Aceh Barat dari Fraksi PAN, Nasruddin, S.I.Kom., kembali mendesak Pemerintah Kabupaten Aceh Barat untuk segera merealisasikan pengaspalan jalan menuju Puskesmas dan SMK Samatiga di Desa Cot Pluh. Kamis, 21/11/24.

Ia menilai keberadaan jalan tersebut sangat penting karena menjadi akses utama bagi masyarakat menuju fasilitas kesehatan dan pendidikan.

“Jalan ini bukan hanya sekadar akses biasa, tetapi penghubung vital ke Puskesmas dan SMK yang sangat dibutuhkan masyarakat. Pemerintah harus segera memenuhi janji mereka untuk mengaspal jalan ini, apalagi sudah dijanjikan sejak tahun 2023,” tegas Nasruddin, Senin (20/11/2024).

Selain kondisi jalan yang rusak parah, Nasruddin juga menyoroti kurangnya penerangan jalan di kawasan tersebut.

Baca Juga :  Marhaban Harap Momen Harkitnas Bangkitkan Semangat Pembangunan

Menurutnya, ketiadaan lampu jalan menyebabkan suasana yang gelap dan menyeramkan saat malam hari, sehingga menambah kesulitan masyarakat.

“Selain belum diaspal, jalan ini juga tidak memiliki penerangan sama sekali. Pada malam hari, jalan ini terlihat gelap dan angker, sehingga banyak warga merasa takut melintasinya, terutama bagi mereka yang memiliki keperluan mendesak di malam hari,” tambahnya.

Warga Desa Cot Pluh menyampaikan keluhan serupa saat kunjungan Tim Pansus DPRK.

Salah seorang warga yang tidak ingin disebut namanya mengungkapkan, bahwa kondisi jalan semakin memburuk saat musim hujan dan gelapnya malam membuat warga enggan beraktivitas di sekitar jalan tersebut.

Baca Juga :  Dr. Ir. Kurdi Resmi Dilantik Sebagai Ketua PII Cabang Aceh Barat Periode 2024-2027

“Jalan ini sangat memprihatinkan, terutama bagi anak-anak yang pulang dari pengajian saat malam hari,Tidak ada lampu penerangan jalan, jadi sangat menakutkan. Kami berharap pemerintah segera mengambil tindakan,” ujar Warga tersebut.

Lebih lanjut, Nasruddin dalam pernyataannya menegaskan, dirinya bersama Tim Pansus DPRK Aceh barat akan terus mengawal isu ini hingga pemerintah benar-benar merealisasikan janji mereka.

Ia juga meminta dinas terkait untuk tidak hanya memperhatikan pengaspalan, tetapi juga pemasangan lampu jalan sebagai bagian dari pelayanan publik.

“Jangan biarkan masyarakat terus menunggu tanpa kepastian. Pemerintah harus segera bertindak dan memberikan solusi. Akses yang baik adalah hak masyarakat,” tutup Nasruddin.

 

(Dedy Surya)

Share :

Baca Juga

Daerah

Pj Bupati Azwardi Gelar Safari Subuh ke Gampong Paya Lumpat, Ajak Perkuat Silaturahmi dan Kemandirian Ekonomi

Daerah

Wakili Pj Bupati, Marhaban Pimpin Upacara HKN

Daerah

Ribuan Santri Meulaboh Deklarasikan Dukungan kepada Tarmizi-Said.

Daerah

Pimpin Apel Gabungan, Sekda Ardimartha Ajak ASN Tingkatkan Kinerja

Daerah

PJ Bupati dan Dandim 0105 Pantau Karhutla di Desa Deah, Pastikan Api Tak Merembet ke Pemukiman Warga

Daerah

Alumni Era 80-an Deklari Dukungan Untuk Menangkan TARSA di Pilbup Aceh Barat 2024

Daerah

Pengurusan Izin Berlayar Nelayan di Aceh Barat Terkendala  Tidak Ada Petugas

Daerah

INAFIS Satreskrim Polres Aceh Timur Identifikasi Jenazah Imigran Etnis Rohingya.