Home / Daerah

Jumat, 15 November 2024 - 12:17 WIB

Senam Masal Semarakkan HKN Di Aceh Barat

MEULABOH – KDN INDONESIA | Pemerintah Kabupaten Aceh Barat menggelar kegiatan senam massal dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60. Acara yang diikuti oleh ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) ini berlangsung di Lapangan Apel Setdakab Aceh Barat. Jumat, (15/11/2024)

Pj Bupati Aceh Barat yang diwakili oleh Sekda Marhaban menyampaikan bahwa senam massal ini merupakan bagian dari upaya menjaga pola hidup sehat. “Kegiatan ini adalah bagian dari pola menjaga hidup sehat, gerak bersama, sehat bersama. Kami berharap, ke depan, program kesehatan semakin meningkat, dan semua dapat disiplin dalam menjaga kesehatan,” ujarnya.

Baca Juga :  Polres Aceh Timur Tetapkan Mantan Keuchik Buket Panjou, Nurussalam Diduga Korupsi APBG.

Marhaban juga mengingatkan bahwa peringatan HKN menjadi momentum introspeksi diri dalam penerapan pola hidup sehat. “Jaga kesehatan sebelum sakit. HKN adalah waktu yang tepat untuk mengingatkan diri pentingnya hidup sehat dan meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Aceh Barat Syarifah Junaidah menyampaikan bahwa kegiatan ini dirancang sebagai wujud komitmen pemerintah daerah dalam mendukung kesehatan masyarakat. “Sehat jiwa, sehat raga menjadi pesan utama dari kegiatan ini,” tuturnya.

Baca Juga :  PWI Aceh Dukung Penegakan Hukum Kolaboratif Polri dalam Penanganan TPPM Terkait Pengungsi Luar Negeri  

Selain senam massal, kata Syarifah, panitia juga menyediakan berbagai hadiah menarik bagi para peserta. Doorprize yang disediakan antara lain jam dinding, kompor gas, dispenser, payung, peralatan elektronik, dan peralatan rumah tangga lainnya.

Semangat kebersamaan dalam peringatan HKN ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran hidup sehat bagi masyarakat dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Aceh Barat.

 

(DH)

Share :

Baca Juga

Daerah

DPRK Aceh Barat Tetapkan Raqan APBK Tahun 2025

Daerah

Dishub Aceh Barat Lakukan Pengawasan  Penertiban

Daerah

Waspada.,!! Nama dan Identitas Said Fadheil Dicatut untuk Aksi Penipuan Jelang Pilbup Aceh Barat

Daerah

259 PPK dan 1 CPNS Pemkab Aceh Barat Terima SK

Daerah

Yayasan Anak Syuhada Gelar Doa Bersama untuk Keberkahan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tarmizi-Said

Daerah

Founder RTA Bantah Samsul Rizal Ketua RTA Mereubo

Daerah

Natus ullam saepe consequuntur et consequuntur

Daerah

Forum Jurnalis Ekonomi Aceh Gelar Diskusi Masa Depan Pertambangan di Aceh